Apa Itu Load cell Sensor? Ini Penjelasannya

Sensorindo.com – Mungkin Anda pernah menggunakan timbangan digital, baik itu timbangan untuk berat badan ataupun mengukur berat kendaraan. Nah, di dalam timbangan digital tersebut terdapat sebuah sensor yang disebut load cell

Penggunaan load cell sensor ini sudah sering digunakan oleh banyak industri. Ada beberapa jenis load cell dan fungsinya, kira-kira apa saja? Berikut ini penjelasannya.

Load cell sensor 

Sekarang ini, kebanyakan aktivitas menimbang sudah beralih dari timbangan manual ke timbangan digital. Hal ini dikarenakan timbangan digital memberikan banyak kemudahan dengan berbagai keunggulan seperti memiliki berbagai fitur canggih, portability, data recording, mudah diaplikasikan, akurasi yang tinggi, dan lain – lainnya. Dengan berbagai keunggulan ini membuat timbangan digital semakin diminati oleh banyak orang.

Didalam semua timbangan digital, load cell sensor adalah salah satu komponen yang paling penting dan sensor inilah yang tidak dimiliki timbangan manual. 

Load cell sensor merupakan sebuah sensor yang berfungsi untuk mengukur sebuah gaya dengan memanfaatkan sinyal listrik. Sensor ini terbuat dari bahan yang dapat mengalami deformasi atau perubahan bentuk ketika diberikan sebuah gaya.

Jika gaya yang diberikan kepada load cell sensor bertambah, maka deformasi yang terjadi juga akan bertambah. Deformasi tersebut kemudian menghasilkan sinyal listrik yang dapat diukur dengan transduser sehingga besarnya gaya yang diberikan kepada load cell sensor dapat diukur.

Jenis – Jenis Load Cell sensor 

Load cell sensor sendiri memiliki banyak jenis yang disesuaikan dengan kebutuhan industri. Berikut inilah beberapa jenis load cell sensor yang ada saat ini : 

  1. Load Cell Tension: digunakan untuk mengukur gaya tegangan atau tarikan. Biasa digunakan untuk mengukur gaya pada tali, kawat, dll.
  2. Load Cell Compression: digunakan untuk mengukur gaya tekanan atau dorongan. Biasa digunakan untuk mengukur gaya pada benda yang ditekan, seperti beban pada konstruksi bangunan atau mesin.
  3. Load Cell Bending: digunakan untuk mengukur gaya lentur atau flexure. Biasa digunakan untuk mengukur gaya pada benda yang dilenturkan, seperti pada aplikasi pengukuran gaya pada balok atau girder.
  4. Load Cell Shear: digunakan untuk mengukur gaya geser atau shear. Biasa digunakan untuk mengukur gaya pada benda yang digeser, seperti pada aplikasi pengukuran gaya pada roda atau ban.
  5. Load Cell Single Point: digunakan untuk mengukur gaya pada satu titik. Biasa digunakan pada aplikasi pengukuran berat atau gaya pada beban statis.
  6. Load Cell S-Type: digunakan untuk mengukur gaya pada beban dinamis dengan mengukur tegangan pada dua buah strain gauge yang terletak pada dua titik berbeda.
  7. Load Cell Canister : digunakan pada aplikasi pengukuran tekanan atau gaya yang berhubungan dengan aliran fluida.
  8. Load Cell Bridge : digunakan pada aplikasi pengukuran gaya dengan menggunakan strain gauge yang terhubung pada satu rangkaian yang disebut “bridge”

 >>LINK PRODUK LOAD CELL SENSOR<<

Penggunaan Load Cell Sensor

Dengan melihat banyaknya jenis load cell sensor maka tidak hanya digunakan pada timbangan digital saja. Load cell sensor juga dapat diaplikasikan di berbagai pengukuran. Seperti

  1. Pengukuran berat: Load cell digunakan dalam berbagai bidang industri untuk mengukur berat bahan seperti bahan baku, produk setengah jadi, atau produk jadi. Selain itu, Load cell sensor juga dapat digunakan untuk sistem kontrol berat otomatis yang dapat digunakan pada bahan yang masuk dan keluar dari suatu proses.
  2. Proses pembengkokan logam: Load cell digunakan untuk mengukur gaya yang diterima oleh mesin pembengkok logam dalam proses pembentukan komponen logam.
  3. Pengujian material: Load cell digunakan dalam pengujian tarik, tekan, dan uji gaya lainnya untuk menguji kualitas material dan menentukan properti mekanisnya.
  4. Teknik sipil: Load cell digunakan dalam teknik sipil untuk mengukur beban yang diterima oleh struktur bangunan seperti jembatan, gedung, dan jalan raya.

Itulah beberapa fungsi load cell sensor dalam membantu proses pengukuran atau penimbangan di dalam suatu industri atau perusahaan.

Apakah industri atau perusahaan Anda membutuhkan sebuah load cell sensor? 

Sensorindo sebagai perusahaan yang berfokus pada penjualan sensor yang menjual berbagai jenis load cell sensor berkualitas dengan harga yang bersahabat. 

Segera hubungi kami untuk berbagai kebutuhan load cell sensor Anda untuk mendapatkan rekomendasi dan harga terbaik dari kami melalui fitur chatting online yang tersedia di pojok kanan bawah atau hubungi kontak dibawah ini 

PT SENSORINDO   | Sensorindo.com

Jl.Radin Inten II No 61B Duren Sawit Jakarta Timur

Whatsapp : +62 815-6141-954 (Zulfikri)

Whatsapp : +62 822-5870-6420 (Anto)

Email: sales@sensorindo.com

 

 

fungsi load cell sensor

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *