Cara Mengoptimalkan Pengelolaan Kecepatan, Tinggi dan Debit Air

Sensorindo.com – Indonesia merupakan negara tropis dengan iklim hujan yang cukup panjang setiap tahunnya. Tak jarang pula, hujan yang terjadi di berbagai daerah memiliki intensitas yang sangat lebat sehingga menyebabkan air yang berada di sungai, bendungan, saluran air, dan tempat berair lainnya meluap dan berpotensi menimbulkan kerugian.

Ketika musim hujan tiba, ketinggian, kecepatan dan debit air sungai serta tempat berair lainnya pasti akan meningkat tajam dari biasanya. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengoptimalkan pengelolaan sumber daya air agar dapat mencegah berbagai kerugian akibat bencana banjir dan menjaga lingkungan tetap aman. 

Untuk mengoptimalkan pengelolaan air, ada banyak cara yang dapat digunakan. Namun cara terbaik adalah dengan mengandalkan bantuan alat yang dapat memantau kondisi perairan selama 24 jam nonstop dan memiliki akurasi yang tinggi serta kuat dapat menghadapi kondisi yang ekstrim.

Apakah Anda tahu alat apa yang dapat membantu dalam melakukan hal ini? Ya benar, alat tersebut adalah Water Discharge Sensor sommer. Mari kita bahas tentang water discharge sensor dan bagaimana alat ini dapat membantu proses monitoring ketinggian,kecepatan dan debit air.

Water Discharge Sensor

Water Discharge Sensor RQ-30

Perlu Anda ketahui bahwa pemantauan ketinggian, kecepatan dan debit air merupakan salah satu aspek penting dalam pengelolaan lingkungan hidup di bidang ilmu perairan. Untuk menjalankan monitoring atau pemantauan parameter air tersebut maka digunakan Water discharge sensor.

Water Discharge Sensor atau sensor debit air  merupakan alat yang digunakan untuk mengukur kecepatan, debit dan tinggi air secara otomatis di suatu lokasi air tertentu. Alat ini menggunakan sistem all-in-one yang ideal dengan pencatatan data terintegrasi dan komunikasi 3G/4G untuk mengukur debit air non-kontak di semua tempat berair.

Water Discharge Sensor sommer bekerja dengan teknologi radar non-kontak untuk menentukan kecepatan aliran permukaan air menggunakan metode pergeseran frekuensi dopper. Untuk mengukur ketinggian air diukur dengan pengukuran waktu tempuh yaitu dengan profil penampang yang diketahui, debit Q air yang kemudian dapat dihitung berdasarkan persamaan kontinuitas : Q = vm · A (h).

rada nonkontak

Keuntungan Menggunakan Water Discharge Sensor

Penggunaan water discharge sensor memiliki banyak keuntungan dalam pengelolaan air. Seperti : 

  1. Mudah diaplikasikan di segala macam medan berair
  2. Pengukuran bebas kontak dengan air dan sistem bebas perawatan
  3. Tidak ada pekerjaan struktural yang diperlukan di dalam air
  4. Terhindar dari berbagai ancaman yang ada di air
  5. Konsumsi daya yang rendah sehingga pengoperasian dapat menggunakan sel surya
  6. Rentang pengukuran dari +/- 0,10 hingga +/- 15 m/s (tergantung pada kondisi aliran air)
  7. Dapat mengukur di kondisi air yang kotor/keruh
  8. Dapat diaplikasikan pada perairan pasang surut

Cara Menggunakan Water Discharge Sensor

Water discharge sensor merupakan alat yang sangat mudah untuk digunakan karena memiliki ukuran  yang tidak terlalu besar dan hampir semua komponen pentingnya terletak di satu wadah kotak dan menjadikan alat ini dapat dibawa dan dipasang dengan mudah.

Karena mengandalkan pengukuran radar non-kontak, Water discharge sensor sommer dapat dipasang di atas permukaan air tanpa harus kontak langsung dengan air. Alat dapat di pasang pada bagian jembatan atau tempat berair lainnya yang ber ada di atas permukaan air tanpa halangan. Dengan keunggulan ini membuat water discharge sensor sommer tidak memerlukan perawatan air dan dapat terhindar dari bahaya yang ada di perairan seperti sampah yang terbawa arus.

water discharge sensor pada jembatan

Setelah dipasang pada tiang, pembatas atau tembok yang ada di pinggir sungai, alat ini akan mulai mengukur kecepatan, tinggi dan debit air secara otomatis. Data yang dihasilkan oleh alat ini dapat dipantau  dari jarak jauh secara real-time melalui aplikasi atau website.

Dengan melihat kemudahan penggunaan serta keuntungan yang didapatkan dari aplikasi water discharge sensor sommer membuktikan bahwa penggunaan alat ini merupakan metode terbaik untuk Mengoptimalkan pengelolaan kecepatan, tinggi dan debit air.

>>LINK PRODUK WATER DISCHARGE SENSOR<<

Sensorindo sebagai perusahaan yang berfokus pada penjualan sensor yang menjual berbagai jenis Sensor monitoring air berkualitas dengan harga yang bersahabat. 

Segera hubungi kami untuk berbagai kebutuhan sensor air Anda untuk mendapatkan rekomendasi dan harga terbaik dari kami melalui fitur chatting online yang tersedia di pojok kanan bawah atau hubungi kontak dibawah ini 

PT SENSORINDO   | Sensorindo.com

Jl.Radin Inten II No 61B Duren Sawit Jakarta Timur

Whatsapp : +62 815-6141-954 (Zulfikri)

Whatsapp : +62 822-5870-6420 (Anto)

Email: sales@sensorindo.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *